• home
Home » » Wisata ke Kebun Raya Bogor

Wisata ke Kebun Raya Bogor


Di tengah-tengah hiruk pikuk pusat kota Bogor, ternyata masih ada tempat yang cukup hijau dan asri untuk sekedar menikmati udara segar dan suasana rindang pepohononan dan bunga-bunga dengan beragam warna. Lantas dimana tempatnya? ya, jika anda warga sekitar Jabodetabek, pasti sudah tidak asing lagi dengan Kebun Raya Bogor (KRB). Apalagi bagi warga Bogor, Kebun Raya Bogor merupakan tempat yang cukup asri dan rindang untuk tempat melepaskan diri dari kemacetan dan hiru- pikuk kota Bogor.

Akses untuk mencapai KRB cukup mudah, yaitu tepat di pusat kota Bogor, berdekatan dengan Istana Bogor, kantor Walikota Bogor, maupun kampus IPB Baranangsiang. Jika anda dari arah jakarta, dapat langsung dari pintu tol Jagorawi ke arah kanan, dan bagi pengguna KRL Commuter Line, selepas turun di stasiun Bogor, anda dapat menggunakan angkot 02  (turun di pintu utama). Harga masuk KRB cukup murah yaitu hanya 9500 per orang sekali masuk.

Kegiatan paling menyenangkan yang dapat dilakukan di KRB yaitu piknik. Pemandangan khas pepohonan rindang dan teduh serta kualitas udara yang segar, membuat KRB layak dikunjungi bersama keluarga ataupun teman-teman. Selain mendapatkan kualitas udara yang cukup baik, anda dapat meningkatkan kualitas hubungan anda dengan anak-anak, keluarga, dan teman-teman yang mungkin berkurang di saat anda sedang sibuk urusan kantor.

Piknik merupakan kegiatan makan bersama yang dilakukan outdoor, bisa menggunakan tenda ataupun alas duduk berupa tikar. Kedekatan antara anda dengan anak-anak dan teman-teman dapat dibentuk saat persiapan sebelum piknik seperti memasak bersama, ataupun menyiapkan peralatan piknik bersama sebelum berangkat. Jika anda tidak mau repot-repot dengan memasak, anda dapat menggunakan jasa catering makanan. Yang terpenting dari jalan-jalan ini yaitu kualitas hubungan anda dengan anak-anak dapat tebentuk dengan baik.

Masih dalam suasana Tahun Baru 2013, tidak ada salahnya jika anda memanfaatkan moment ini untuk bersantai dengan keluarga. Di kala pikinik, anda dapat memanfaatkan waktu untuk berbicara lebih kepada anak anda tentang tujuan, capaian yang diharapkan, dan melakukan evaluasi untuk kedepannya namun dengan suasana yang lebih santai. Selamat berlibur..!!

Kebun Raya Bogor

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive