• home
Home » » Natalitas & Mortalitas

Natalitas & Mortalitas

A. Natalitas (angka kelahiran)
Dalam pengertian demografi, natalitas (fertilitas) adalah
kemampuan wanita untuk melahirkan, yang mencerminkan
jumlah bayi yang dilahirkan.
Faktor-faktor yang mempengaruhi tingginya natalitas pada suatu Negara :
1.    Kepercayaan dan agama
2.    Tingkat pendidikan
3.    Kondisi ekonomi
4.    Kebijakan pemerintah
5.    Adat istiadat dalam masyarakat
6.    Struktur penduduk
7.    Kesehatan
Angka kelahiran atau sering disebut dengan Natalitas diartikan sebagai jumlah kelahiran hidup untuk setiap 1000 penduduk dalam waktu 1 tahun , juga disebut angka kelahiran kasar, dengan kriteria sebagai berikut  :

a. diatas 30 berarti angka kelahirannya tinggi
b. antara 20 – 30 berarti angka kelahirannya sedang
c. Dibawah 20 berarti angka kelahirannya rendah
Faktor-faktor yang menambah jumlah kelahiran/Pro natalitas

a. Nikah usia muda
b. Pergaulan bebas
c. Derasnya arus informasi
d. Lemahnya iman
e. Kurangnya kesadaran ber-KB
f. Dll
Faktor yang menghambat jumlah kelahiran/ anti natalitas

a. menunda nikah
b. Pantang nikah
c. Penyakit
d. KB
e. dll

B. Mortalitas (kematian)
Mortalitas adalah angka yang menunjukan banyaknya penduduk
yang meninggal per tahun di daerah tertentu.
Kematian bersifat mengurangi jumlah penduduk dan untuk menghitung besarnya angka kematian caranya hampir sama dengan perhitungan angka kelahiran.
Jika dalam suatu masyarakat memiliki tingkat kesehatan yang rendah maka tingkat kematian bayinya akan menjadi tinggi.
Angka kematian atau sering disebut Mortalitas adalah jumlah kematian dalam setiap 1000 penduduk dalam waktu 1 tahun, juga disebut CDR / Cruth DeathRate, dengan kriteria sebagai berikut :

a. diatas 20 berarti angka kematiannya tinggi
b. 10 – 20 berarti angka kematiannya sedang
c. Dibawah 10 berarti angka kematiannya rendah
Faktor yang menambah jumlah kematian/pro mortalitas

a. Perang
b. Penyakit
c. Kriminalitas
d. Bunuh diri
e. Bencana alam
f. Dll
Faktor yang menghambat jumlah kematian /anti mortalitas

a. Perdamaian
b. Kemajuan bidang kesehatan.kedokteran
c. Imunisasi
d. Kebersihan
e. Makanan bergizi
f. Dll

0 comments:

Post a Comment